Selasa, 29 September 2015

Berbagai Macam Teh Berkhasiat Untuk Kesehatan

Cardamom Tea / Teh Kapulaga
Manfaat yang terkandung dalam kapulaga adalah sebagai ekspektoran, mongobati masuk angin, antitusif, penurun panas dan mengobati mual-mual. Kandungan kimia yang terdapat dalam kapulaga adalah minyak asiri dan sincol.






Clove Tea / Teh Cengkeh
Manfaat yang terkandung dalam cengkeh adalah sebagai obat untuk sakit gigi, mual dan muntah, kembung, masuk angin, sakit kepala, radang lambung, batuk, terlambat haid, dan rematik. Kandungan yang terdapat dalam cengkeh adalah karbohidrat, kalsium, phosfor, zat besi, vitamin B1, protein dan Eugenol.




Rosela Tea / Teh Rosela
Manfaat yang terkandung dalam teh bunga rosela adalah sebagai obat untuk menurunkan tekanan darah tinggi, mengurangi batuk, sakit tenggorokan dan sariawan, mengatasi sulit buang air, dan mengurangi panas dalam. Kadungan yang terdapat dalam bunga rosella adalah mengandung vitamin C, vitamin D, kalori, dan protein.



Lemongrass Tea / Teh Serai
Manfaat yang terkandung di dalam serai adalah sebagai obat untuk menyembuhkan demam, arthritis, sakit perut, pencernaan, sakit kepala, dan kelelahan. Kandungan yang terdapat dalam lemongrass adalah minyak atsiri, citronnelal, eugenol, kadine, dan kadinol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar